Friday, March 25, 2016

Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini

Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini - Kali ini Pusat Android akan mengulas artikel Android terbaru berjudul Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini yang dikutip dari Tabloid Pulsa. Jika anda ingin mengetahui lebih detail mengenai artikel Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini, anda bisa menyimak artikel kami tentang Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini dibawah ini.
Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini


Ramadhan Apps Giveaway dari BlackBerry minggu ini hadir dengan aplikasi seru yang akan membuat Anda dapat terus beraktivitas dan terhibur selama bulan suci Ramadhan ini.

Hal tersebut dilakukan BlackBerry lantaran pihaknya memahami keinginan para pengguna untuk selalu produktif setiap saat – khususnya mereka yang selalu beraktivitas di luar kantor. Menjawab kebutuhan itu, BlackBerry menyediakan koleksi aplikasi produktif melengkapi aplikasi Ramadhan di program giveaway mingguan.

Salah satu aplikasi yang dihadirkan BlackBerry untuk para pengguna di minggu ini adalah Down Tube for YouTube & Vimeo – Preload Videos for Later Viewing, aplikasi untuk pre-load video lokal bagi mereka yang ingin menyaksikan tanpa hubungan internet, dan Max Contact Manager, yang menawarkan banyak pilihan untuk melakukan backup kontak dan opsi untuk menjadikan percakapan SMS privat. Tidak hanya itu, BlackBerry juga mengerti bahwa pengguna ingin menikmati beragam hiburan yang menyenangkan. Oleh karena itu, BlackBerry menghadirkan Hill Racing untuk pengguna BlackBerry 10.

Berikut adalah daftar lengkap untuk aplikasi yang tersedia dan dapat diunduh minggu ini.

Islamic Sholat Prayer Times, ini merupakan aplikasi yang menyediakan jadwal sholat yang tepat untuk Salaah/Namaaz, arah Kiblat, dan beberapa metode perhitungan jadwal sholat. Lokasi bukan tidak lagi menjadi masalah karena aplikasi ini meliputi ribuan kota. (Gratis untuk diunduh pada tanggal 7 Juli)
Quran, aplikasi ini memungkinkan pengguna membaca kitab suci Quran dalam Bahasa Inggris dan Bahasa Indonesia. Didesain untuk menyesuaikan antarmuka (user interface) BlackBerry 10 dengan pengalaman pengguna yang luar biasa, aplikasi ini juga dapat memudahkan pengguna untuk menandai ayat-ayat sebanyak-banyaknya, menulis catatan, dan berbagi ayat beserta terjemahannya dengan teman-teman. (Gratis untuk diunduh pada tanggal 10 Juli)
Max Contact Manager, aplikasi ini memudahkan pengguna untuk melakukan back up dan mengelola kontak karena pengguna dapat memilih apakah ingin menggabungkan (merge), menghapus, atau mengelompokkan kontak berdasarkan email, nama atau nomor telefon. Fitur utama dari aplikasi ini adalah mampu membuat percakapan sms privat. (Gratis untuk diunduh pada tanggal 6 Juli)
Paprika - Cooking Food Recipes for BlackBerry 10, dalam aplikasi ini tercakup banyak resep sederhana untuk semua, mulai dari mereka yang bercita-cita ingin menjadi koki hingga chef profesional. Aplikasi ini memiliki lebih dari 10,000 resep, informasi gizi dan sarana untuk mencari (search tool) yang membantu para pengguna untuk mencari resep berdasarkan sumber, bahan-bahan, atau nama. Para pengguna juga dapat berbagi resep melalui BBM, email, SMS dan NFC. (Gratis untuk diunduh pada tanggal 8 Juli)
Hill Racing, ini adalah aplikasi racing game yang sesuai dengan kondisi fisik kendaraan (physics-based car). Pengguna mulai menggunakan jip, berkendara melalui bukit yang berbahaya dan mengumpulkan koin selama perjalanan. Koin yang dikumpulkan dapat digunakan untuk membeli mobil baru dan upgrade agar mobil bisa melaju jauh dan cepat. (Gratis untuk diunduh pada tanggal 9 Juli)
ClipMan Clipboard Manager adalah aplikasi untuk mengelola clipboard dan text template, dirancang khusus BlackBerry 10. Aplikasi ini mengelola perubahan clipboard Anda dan menyimpankan semua teks di dalam database. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mencari text history, mengelola cuplikan, dan boleh menggunakan teks nya dari clipboard kapanpun. (Gratis untuk diunduh pada tanggal 11 Juli)
Down Tube for YouTube & Vimeo - Preload Videos for Later Viewing adalah aplikasi yang mempersingkat waktu loading video untuk Anda pengguna yang selalu bergerak. Setelah video sudah pre-load dengan lokal, para pengguna boleh menyaksikan video nya dimanapun dan kapan saja tanpa menggunakan koneksi internet. (Gratis untuk diunduh pada tanggal 12 Juli)
Sebagaimana diketetahui Program the BlackBerry Ramadan App Giveaway dimulai sejak 29 Juni dan akan berlangsung sampai tanggal 27 Juli. Dalam kurun waktu ini, pengguna BlackBerry 10 di Indonesia, Malaysia dan Singapura akan menikmati aplikasi yang gratis diunduh setiap hari

Sekian Berita Android terbaru dari kami mengenai Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini. Harapan kami Semoga artikel Pusat Android yang berjudul Daftar Aplikasi BlackBerry yang Dapat Diunduh Gratis Minggu Ini ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan lupa terus kunjungi Pusat Android untuk mendapatkan Berita Android setiap harinya.